Pengerukan (dredging)
Solusi pompa pengerukan (dredging) KSB memenuhi kebutuhan kompleks pada industri pengerukan.
Dengan pompa KSB untuk aplikasi pengerukan (dredging), tercapai peningkatan produktivitas dan optimalisasi keuntungan. Pompa dredging KSB dikembangkan untuk kebutuhan yang kompleks dan selalu berubah, pada pasar aplikasi dredging di seluruh dunia.
Kompleksnya aplikasi (dredging) membutuhkan dukungan dari mitra pengoperasian global yang andal dalam teknologi pompa dredging
Dari pemeliharaan saluran air hingga mengamankan pelayaran, dari reklamasi lahan sampai pembersihan pantai – penggunaan kapal pengeruk tidak hanya dibutuhkan untuk proses alam, melainkan juga penting untuk ekonomi dan lingkungan. Keberadaan operator dalam industri pengerukan diperlukan untuk pelaksanaan proyek reklamasi dan rehabilitas lahan yang andal, dengan demikian lahan bisa direklamasi dan kembali dapat digunakan secara produktif. Pengerukan dilakukan di seluruh dunia dalam kondisi yang sangat kompleks dan beragam. Perusahaan di industri pengerukan membutuhkan mitra yang andal dan inovatif, yang dapat memasok pompa pengerukan dan komponen terkait untuk berbagai aplikasi di seluruh dunia.
Dengan pompa dredging berkinerja tinggi, KSB menguasai seluruh rangkaian aplikasi pengerukan. Teknologi pompa dredging kami digunakan dalam capital dredging , maintenance dredging , dan aplikasi dredging untuk rehabilitasi lingkungan. Sebagai produsen global dengan jaringan mitra internasional yang strategis, KSB bukan hanya pemasok lokal yang andal dalam hal komponen pompa dredging berkualitas tinggi, melainkan juga mitra yang berpengalaman dalam proyek pengerukan besar berskala internasional. KSB menawarkan pompa yang lengkap untuk proyek konstruksi baru dan memberikan layanan servis di tempat.
Program pompa KSB mencakup pompa untuk setiap jenis penggunaan: Pompa inboard, pompa pengeruk bawah (dalam) air (underwater dredge), pompa single dan double wall, pompa heavy-duty and severe-duty slurry yang sangat tahan aus, dan pompa pemrosesan lainnya. Pompa KSB tersedia dalam berbagai konfigurasi – sebagai pompa bawah (dalam) air yang dipasang pada saluran hisap, sebagai pompa inboard, atau sebagai stasiun penambah tekanan. Dengan metode teknik yang terdepan, pendekatan penelitian dan pengembangan yang menyeluruh, kami menawarkan pompa dredging generasi baru untuk berbagai jenis aplikasi. Dengan perbaikan yang berkelanjutan pada rancangan hidraulik, teknologi keausan yang modern, dan material buatan sendiri, kami dapat mengembangkan produk berkualitas tinggi, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan khusus Anda.